6 Penyebab Perut Buncit Pada Wanita Remaja

Siapa bilang kalau perut buncit hanya di miliki oleh orang yang menyandang obesitas atau berat badan berlebih? Bahkan, pada sebagian orang kurus pun juga bisa bermasalah dengan perut buncit, lho.! Jika Anda salah satu orang yang memiliki berat badan normal tapi punya kelebihan lemak di sekitar area perut, Anda patut waspada.

Menjaga bentuk tubuh agar setiap saat tetap sehat dan langsing bukanlah suatu perkara yang mudah seperti halnya membalikkan telapak tangan, sebab ada begitu banyak penyebab kemunculan perut buncit, mulai dari yang kita sadari ataupun yang tidak kita sadari.

Untuk mengatasinya kamu perlu mengetahui beberapa penyebab perut buncit dan keras meski tubuh tidak gemuk yang paling umum terjadi pada wanita ataupun pria, menurut harian diet.

1. Jarang olahraga

Penyebab utama kemunculan perut buncit ialah kamu terlalu jarang melakukan olahraga atau aktivitas yang cukup, sehingga pembakaran lemak dan kalori dalam tubuh tidak bisa berlangsung secara optimal, yang mengakibatkan lemak terus menumpuk. Ini sudah jelas, sebab, ramaja zaman sekarang bisa di bilang sangat malas beraktivitas, oleh karena itu meraka sangat mudah untuk memiliki masalah perut buncit, bahkan jika perut buncit sudah parah bisa-busa dikira hamil.

2. Sering konsumsi makanan ringan

Meski dianggap sepele, terlalu sering ngemil makanan ringan ternyata juga ikut andil dalam membuat perut menjadi buncit lho, maka dari itu usahakan untuk menghindari konkonsumsi makanan ringan terlalu sering, apalagi yang mengandung pemanis buatan berlebihan. Ingin sehat? SEGERA BUANG.!

3. Makan sebelum tidur

Bagi anda yang sering melakukan aktivitas makan di malam hari, khususnya menjelang tidur, sebaiknya kebiasaan ini segera di kurangi bila perlu di tinggalkan, sebeb, hal ini bisa membuat perut menjafi buncit dengan sangat cepat.

4. Kurang tidur

Selain kebiasaan makan di waktu malam hari, kebiasaan lain penyebab munculnya perut buncit ialah kurang tidur, oleh karena itu kamu sangat dianjurkan untuk menerapkan pola hidup sehat, di masa proses melangsingkan perut.
Batas waktu tidur untuk orang dewasa yang paling baik ialah 7 atau 8 jam setiap malam, sebab jika kamu kurang tidur akan membuat tingkat kortisol (hormon stres) akan meningkat sehingga menyebabkan perut buncit karena proses pencernaan kurang maksimal.

5. Konsumsi alkohol

Minum alkohol meski sedikit dapat menyebabkan berbagai gangguan kesehatan bermunculan salah satu perut buncit, oleh karena itu sangat di anjurkan bagi anda untuk menghindarinya sebisa mungkin. Sebab, alkohol memiliki kandungan gula dan kalori yang sangat tinggi melebihi kebutuhan yang keperluan tubuh, sebab, apabila kebutuhan gula dan kalori berlebih akan membuat perut dan butuh anda membesar dengan cepat.

6. Merokok

Merokok memang memiliki khasiat dalam mengurangi berat badan, namun di balik itu ternyata merokok juga bisa menyebabkan perut menjadi buncit. Hal itu sudah dibutikan oleh sebuah penelitian yang dilakukan oleh ilmuwan dari University of Glasgow, mengatakan bahwa merokok bisa mengurangi berat badan, namun tidak di bagian area perut.

Demikianlah informasi mengenai penyebab perut buncit yang dapat kami sampaikan, semoga informasi ini bisa menambah wawasan dan bermanfaat bagi anda yang sedang menjalani diet agar dapat berjalan dengan sempurna.

Tinggalkan komentar